Jahe memang memiliki banyak sekali khasiat untuk kesehatan tubuh kita. Jahe sendiri sudah dijadikan sebagai salah satu obat tradisional. Yang memiliki khasiat untuk bisa mengatasi beberapa keluhan pada kesehatan. seperti halnya untuk mengobati perut kembung sebah atau masuk angina, dan beberapa keluhan kesehatan lainnya.
Walaupun secara umum jahe memiliki banyak manfaat, namun apakah jahe juga baik untuk dikonsumsi oleh ibu hamil? Sebab saat ini masih ada banyak sekali ibu-ibu yang mempertanyakan akan kepastian dari khasiat minuman jahe tersebut untuk ibu hamil. Hal ini dikarenakan ada banyak mitos yang menganggap bahwa minuman tersebut tidak baik untuk dikonsumsi. Khsusunya untuk ibu hamil.
Mengingat masih ada banyaknya orang yag belum mengetahuinya, maka alangkah baiknya untuk mengupas tuntas mengenai fakta dari minuman jahe tersebut. Berikut beberapa informasi detailnya!
Bolehkah Ibu Hamil Muda Minum Susu Jahe Merah?
Jahe memang memiliki 2 senyawa alami gengerol dan shogaol. Dimana kedua senyawa tersebut memiliki khasiat untuk mengatasi mual dan muntah. Karena bisa mempercepat proses pengosongan lambung. Lantas bolehkah ibu hamil muda minum susu jahe merah? Maka jawabanya adalah boleh. Karena jahe dapat mengurangi rasa mual dan muntah untuk ibu hamil.
Namun mengkonsumsi olehan jahe yang terlalu berlebih juga tidak dianjurkan. Karena bisa menimblkan efek samping. Takaran jahe yang baik untuk dikonsumsi sekitar 1000 sampai dengan 1500 mg per harinya. Selain untuk mengatasi mual dan muntah, minuman yang mengandung jahe juga dapat digunakan untuk mengatasi berbagai penyakit.
Seperti asam lambung, radang sendi, diabetes, dan penyakit Alzheimer. Namun khasiat jahe untuk mengobati beberapa penyakit tersebut belum sepenuhnya bisa dipercaya. Karena masih membutuhkan lebih banyak penelitian lebih lanjut. Sedangkan jika mengkonsumsi jahe dengan takaran yang berlebih bisa menimbulkan efek samping pada masa kehamilan.
Seperti halnya cacat lahir, keguguran, diare, nyeri ulu hati, mulas dan beberapa gejala lainnya. Sedangkan kandungan susu pada minuman susu jahe merah memiliki khasiat yang bagus, terutama untuk ibu hamil. Karena kandungan susu yang bisa memberikan dampak yang positif bagi tubuh.
Nah itulah fakta mengenai anjuran minum susu jahe merah yang masih diragukan oleh para ibu-ibu hamil. Berbagai konsumsi minuman sebenarnya diperbolehkan untuk ibu hamil. Selama minuman tersebut tidak mengandung zat berbagaya. Dan tidak berefek negative ke sang janin.